ARTIKEL

Suka dengan Desain Ruang Tamu Klasik? Beginilah 7 Tips Merealisasikannya

Sintha Kusuma

Desain ruang tamu klasik, Sumber: pexels.com

Saat ini ada banyak sekali desain gaya pada sebuah hunian. Salah satunya mengusung konsep tempo dulu atau bernuansa klasik. Meskipun terkesan kuno, ternyata desain ruang tamu klasik mulai banyak diminati lagi. Bagaimana tidak, desain ini mampu memberikan kesan hangat sekaligus mewah. 

Apalagi ruang tamu menjadi salah satu jantung dari sebuah hunian. Jadi tidak heran apabila ruangan ini akan dijadikan sebagai fokus dari desain dari interior rumah. Meski begitu ternyata masih banyak yang berpendapat jika mewujudkan gaya klasik tapi ada sentuhan modern adalah perkara yang sulit. 

Tips Mewujudkan Desain Ruang Tamu Klasik Sentuhan Modern

Ruang tamu klasik, Sumber: pexels.com
Ruang tamu klasik, Sumber: pexels.com

Sebenarnya tidak ada perkara sulit apabila Anda mengetahui tips-tips untuk mengakalinya. Seperti halnya beberapa tips berikut yang mana dapat dijadikan sebuah referensi bagi Anda untuk mewujudkannya. 

1. Pilih Warna-Warna Hangat

Pemilihan warna memiliki peran penting untuk menciptakan sebuah suasana dalam desain ruang tamu klasik mewah. Apabila Anda ingin menggabungkan gaya klasik dengan modern, maka sebaiknya pilih warna-warna yang netral dan hangat. Beberapa warna tersebut seperti putih, abu-abu, cream, coklat, hitam, dan warna lain dalam tone sama. 

Selain beberapa pilihan warna tersebut, Anda juga bisa menambahkan aksen-aksen lain berwarna emas ataupun perak. Hal ini bertujuan untuk menambahkan kesan mewah. Hanya saja tidak perlu berlebihan saat menambahkannya. 

2. Tambahkan Perabotan Kayu 

Desain ruang tamu klasik identik dengan perabotan atau furniture dari kayu. Anda bebas memilih perabotan kayu sesuai dengan selera dan kebutuhan. Meski begitu disarankan pilih perabotan dari kayu yang memiliki ukuran besar. Tujuannya adalah memberikan kesan mewah sekaligus elegan. 

Jika Anda memilih perabotan berukuran besar selalu pastikan bahwasanya tetap ada ruang gerak dalam ruangan. Dengan begitu nantinya Anda dapat melakukan aktivitas secara nyaman dan leluasa. Namun untuk desain ruangan ruang tamu klasik minimalis yang tidak terlalu luas, sebaiknya pilih perabotan kayu yang multifungsi. 

3. Pasangkan Tirai Bercorak

Tirai bercorak, Sumber: pexels.com
Tirai bercorak, Sumber: pexels.com

Apabila dibandingkan dengan gorden polos maka tirai bercorak cenderung lebih ramai dan terkesan memenuhi ruangan. Namun gorden seperti ini mampu memberikan kesan yang tampak lebih klasik. Apalagi jika ruang tamu memiliki plafon tinggi dengan jendela besar.

Anda dapat memilih tirai dengan corak yang tebal serta bergelombang. Meski begitu jangan asal dalam memilih jenis corak dan motif tirai. Selalu pastikan jika coraknya sesuai dan senada dengan warna dinding maupun perabotan di dalam ruang tamu. 

4. Beri Pencahayaan Berlapis 

Tips membuat desain ruang tamu klasik berikutnya adalah dengan memberikan pencahayaan yang tepat. Anda bisa menggunakan pencahayaan berlapis untuk hasil lebih maksimal. Di siang hari sebaiknya gunakan cahaya alami yang berasal dari jendela besar. 

Cahaya tersebut nantinya akan menyoroti perabotan serta detail dari arsitektur. Sedangkan untuk malam hari gunakan pencahayaan dari lampu gantung. Pilihlah pencahayaan yang redup untuk memberikan kesan lembut sekaligus hangat. 

5. Menambahkan Dekorasi Hiasan Pada Dinding Kosong

Hiasan dinding, Sumber: pexels.com
Hiasan dinding, Sumber: pexels.com

Salah satu cara yang bisa digunakan untuk mengisi kekosongan pada sebuah dinding di desain ruang tamu klasik adalah menambahkan hiasan dekorasi. Ada banyak sekali pilihan karya seni dinding dengan nuansa klasik modern. 

Salah satunya adalah kanvas besar dihiasi palet berwarna hangat. Jika ingin menggunakan lukisan maka sebaiknya pilih lukisan abstrak. 

Hiasan dinding ini nantinya akan menjadi pusat perhatian bagi semua orang yang berkunjung. Lukisan atau kanvas memang butuh perawatan khusus sehingga opsi alternatifnya bisa menggunakan poster. 

6. Tambahkan Aksesoris Lain

Langkah mudah untuk mewujudkan desain ruang tamu klasik agar semakin sempurna adalah dengan menambahkan aksesoris lainnya. Aksesoris ini bebas sesuaikan saja dengan kebutuhan dan juga selera. 

Beberapa aksesoris ruangan yang bisa Anda pilih seperti patung, pajangan, cermin, tanaman hias, dan lainnya. Aksesoris ruangan memang mampu menjadikan ruangan tamu jadi terlihat lebih menarik dan sempurna. 

Namun tetap selalu perhatikan kenyamanan dalam memilih aksesoris tersebut. Pastikan Anda sudah memilih sudut-sudut mana saja yang cocok ditambahkan dengan aksesoris ruangan. 

Jangan asal menambahkan aksesoris pada banyak space karena hal ini justru akan menjadikan ruang tamu terlihat penuh. Estetik memang perlu namun mengedepankan kenyamanan adalah yang utama.

7. Pakai Rak Bergaya Vintage

Rak bergaya vintage, Sumber: pexels.com
Rak bergaya vintage, Sumber: pexels.com

Jika setelah menambahkan perabotan dan aksesoris ruangan terlihat masih ada space kosong. Maka alternatif yang bisa dipilih adalah dengan menambahkan rak bergaya vintage. Gaya vintage biasanya akan menampilkan ukiran yang terlihat cukup rumit dengan warna-warna tua yang mendetail. 

Meskipun ada banyak sekali model rak, sebaiknya Anda memilih produk dari bahan kayu berkualitas tinggi. Dengan begitu nantinya bukan hanya akan mendapatkan sisi estetik saja namun juga pemakaian dalam jangka waktu lama. 

Selain itu jangan lupa untuk menambahkan atau mengisi rak tersebut dengan beberapa hiasan dekoratif. Beberapa diantaranya seperti foto yang dibingkai dengan figura, telepon jaman dulu, radio, dan hiasan klasik lainnya. 

Dapatkan Produk Hiasan Bergaya Klasik di Logo Tembaga 

Bagaimana ternyata ada banyak sekali bukan tips yang bisa digunakan untuk membuat desain ruang tamu klasik namun tetap terlihat modern? Apabila Anda membutuhkan hiasan untuk mengisi ruang tamu maka bisa serahkan pada Logo Tembaga. Kami menawarkan berbagai macam produk kerajinan kuningan berkualitas. 

Mulai dari patung, hiasan meja, hiasan dinding, kaligrafi, alat musik, logo kuningan, dan lainnya. Kami didukung dengan tenaga kerja yang ahli dalam bidangnya. Sehingga hasil kerajinan akan sesuai dengan kebutuhan dan permintaan klien. 

Bukan hanya pesanan dalam partai besar saja. Bahkan pemesanan dalam satuan atau custom tetap kami layani. Langsung saja hubungi kami dan sampaikan kebutuhan Anda pada kontak yang tertera.